Patroli Dialogis Polresta Bulungan, Bangun Kedekatan dan Tingkatkan Kesadaran Warga Soal Kamtibmas
TANJUNG SELOR, Polda Kaltara, Polresta Bulungan – Untuk menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah hukumnya, Polresta Bulungan intens melaksanakan patroli dialogis di berbagai titik strategis. Kegiatan ini tidak hanya fokus pada pengawasan wilayah, namun juga bertujuan memperkuat kedekatan dan kepercayaan antara kepolisian dan masyarakat.
Patroli dialogis menyasar pasar tradisional, kawasan pemukiman, dan titik-titik keramaian lain di Kabupaten Bulungan. Dalam pelaksanaannya, personel Polresta hadir langsung menyapa warga, mendengarkan keluhan, serta menyampaikan edukasi kamtibmas secara humanis.
Kapolresta Bulungan, Kombes Pol Rofikoh Yunianto, S.I.K., menegaskan bahwa pendekatan dialogis merupakan bagian dari langkah preventif Polri dalam menciptakan situasi yang aman dan tertib.
“Kegiatan ini rutin kami laksanakan, baik di pasar tradisional maupun lokasi lainnya yang menjadi pusat aktivitas masyarakat. Tujuannya adalah untuk memberikan rasa aman sekaligus mengedukasi masyarakat tentang pentingnya menjaga keamanan lingkungan,” ujar Kombes Rofikoh dalam keterangannya.
Melalui kegiatan ini, lanjut Kapolresta, masyarakat tidak hanya merasa aman karena kehadiran polisi, tetapi juga dilibatkan secara aktif dalam menciptakan lingkungan yang kondusif.
“Kami ingin membangun komunikasi yang baik dengan masyarakat. Dengan begitu, mereka tidak hanya merasa aman, tetapi juga merasa didengar oleh aparat kepolisian,” tambahnya.
Dalam patroli tersebut, petugas tidak sekadar berkeliling, melainkan berinteraksi langsung dengan warga. Imbauan yang disampaikan tidak hanya terbatas pada keamanan lingkungan, tetapi juga mencakup tertib berlalu lintas, kewaspadaan terhadap aksi kriminalitas, dan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan.
“Kami mengajak masyarakat untuk menjadi mitra kepolisian dalam menciptakan situasi yang aman dan nyaman di lingkungan mereka,” jelas Kombes Rofikoh.
Ia menambahkan bahwa partisipasi aktif masyarakat menjadi kunci utama dalam menjaga Kamtibmas.
“Kami siap menerima laporan dari masyarakat dan akan memberikan respons cepat demi terciptanya Kamtibmas yang kondusif,” tegasnya.
Dalam pelaksanaan patroli dialogis tersebut, petugas juga kerap menerima masukan langsung dari warga, seperti masalah lampu jalan yang mati, aktivitas mencurigakan, hingga gangguan lingkungan lainnya.
Kapolresta Kombes Rofikoh berharap bahwa kegiatan ini bukan hanya menjadi rutinitas, tetapi membangun sinergi yang kuat antara masyarakat dan kepolisian.
“Keamanan adalah tanggung jawab bersama. Jika masyarakat dan kepolisian saling mendukung, maka kita dapat mewujudkan lingkungan yang aman, damai, dan tertib,” pungkasnya. (HmsPolresta)