Tribratanews Polda Kaltara

Cek Pos Operasi Lilin Kayan 2022, Kapolres Malinau Tekankan Kewaspadaan dan Humanis Layani Masyarakat

MALINAU – Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Malinau AKBP Andreas Deddy Wijaya, S.I.K., melaksanakan pengecekan Pos Pengamanan (Pos Pam) dan Pos Pelayanan (Pos Yan) Natal 2022 dan Tahun Baru 2023 dalam rangka mendukung berjalanya Operasi Lilin Kayan 2022 yang meliputi kesiapan personel yang berjaga maupun kelengkapan lainya, Kamis (29/12).

Kehadiran Kapolres Malinau di Pos Pelayanan dan Pos Pengamanan Operasi Lilin Kayan 2022 ini sebagai bentuk perhatian dan dukungan moril serta semangat kepada para personel yang sedang menjalankan tugas pengamanan.

Saat dijumpai diruang kerjanya, Kapolres Malinau AKBP Andreas Deddy Wijaya, S.I.K., menjelaskan bahwa saat ini Pos-Pos sudah terisi dengan personel dari gabungan TNI, Polri, Satpol PP, Dishub, serta instansi terkait lainnya sejak dimulainya Operasi Lilin Kayan 2022 dimulai.

“Giat pengecekan ini penting ya. Kemudian, sudah cukup dan luar biasa kehadiran personel dalam kolaborasi untuk membantu tugas Kepolisian dalam pengamanan Natal 2022 dan Tahun Baru 2023. Selain itu pengecekan ini untuk memastikan kesiapan personel dan maupun sarana prasarana karena Pos ini difungsikan untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat selama dilaksanakannya Operasi Lilin Kayan 2022,” kata Andreas

Selanjutnya, Andreas juga memberikan arahan kepada personel pengamanan agar melaksanakan tugas secara baik sehingga nantinya dapat berjalan dengan aman dan lancar serta menekankan kepada Perwira Pengendali (Padal) agar dalam pelaksanaanya dapat mengatur personelnya dengan baik dan melaksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab dan sesuai SOP.

“Tadi saya juga memberikan support kepada personel yang sedang melaksanakan pengamanan dan menyampaikan untuk tetap menjaga kesehatan serta mengutamakan pendekatan persuasif serta humanis dengan masyarakat ketika melaksanakan tugas,” tambahnya

Selain itu, Andreas berharap dengan kesiapan personel dan sarana prasarana di Pos Pengamanan dan Pos Pelayanan akan dapat memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat selama Nataru.

“Semoga berjalan dengan lancar hingga pergantian tahun 2023 mendatang, kami juga menghimbau warga masyarakat sebaiknya merayakan Natal dan menyambut Tahun Baru 2023 dengan kumpul bersama keluarga dan memperbanyak ibadah,” tutupnya.

#Agg